Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2017

Wisata Kuliner Nasi Jamblang Khas Cirebon

Gambar
Setelah sebelumnya udah asik jalan-jalan ke wisata sejarah dan wisata belanja untuk beli oleh-olehnya, rasanya ga lengkap kalo jalan-jalan liburan ke Cirebon engga makan Nasi Jamblang. Di Cirebon, sudah banyak tersebar warung-warung Nasi Jamblang. Nah, sekarang saya mau bahas tentang Wisata Kuliner Nasi Jamblang Khas Cirebon nih, siap-siap ngiler ya hehe... Lauk Nasi Jamblang Sega Jamblang atau biasa yang disebut Nasi Jamblang ini adalah makanan khas masyarakat Cirebon, Jawa Barat. Nama Jamblang sendiri berasal dari nama daerah di sebelah barat kota Cirebon tempat asal pedagang makanan tersebut. Ciri khas atau keunikan dari makanan ini adalah penggunaan wadah atau tempatnya menggunakan daun jati sebagai bungkus nasinya. Penyajian makanannya pun bersifat prasmanan. Menu yang tersedia antara lain yaitu ada sambal goreng, tahu sayur, paru-paru (pusu), semur ati atau daging, perkedel, sate kentang, telur dadar atau telur goreng, telur masak sambal goreng, semur ikan, ikan asin, tah

Wisata Belanja Batik Trusmi di Kota Cirebon

Gambar
Kalau sebelumnya saya membahas wisata-wisata sejarah, kali ini sudah beda lagi, sekarang saya akan membahas wisata yang paling disenangi oleh ibu-ibu, yaitu wisata belanja, ya meskipun wisatawan lain juga suka belanja untuk keperluan oleh-oleh ya hehe. Kebanyakan orang pasti mengenal Pekalongan sebagai kota batik. Meskipun demikian di Indonesia banyak sekali daerah yang memiliki budaya batik, yaitu Yogya, Solo, dan Cirebon. Batik Trusmi Trusmi adalah desa pengrajin batik di Kabupaten Cirebon, yang namanya sudah tersohor. Dari sebuah desa sederhana, Trusmi pada hari ini adalah kawasan dengan jejeran butik batik yang menawan. Trusmi berjarak 5 km dari pusat kota. Lokasinya dari arah Plumbon atau Jakarta terus masuk ke arah kota, setelah sampai di perempatan pasar Plered, belok ke kiri. Disitu ada papan nama "Objek Wisata Belanja Batik Trusmi". Di desa ini memiliki banyak pengrajin batik tradisional Cirebon, rata-rata mata pencaharian penduduk asli desa-desanya pun adalah m

Wisata Sejarah Taman Sari Gua Sunyaragi di Kota Cirebon

Gambar
Selanjutnya di daerah asal saya, ada destinasi wisata sejarah lain, yaitu wisata Taman Sari Gua Sunyaragi. Gua Sunyaragi adalah sebuah gua yang berlokasi di kelurahan Sunyaragi, Kesambi, Kota Cirebon dimana terdapat bangunan mirip candi yang disebut Gua Sunyaragi atau Taman Air Sunyaragi. Taman Sari Gua Sunyaragi Asal nama yang diambil dari bahasa Sansekerta yaitu "Sunya" yang berarti sepi dan "Ragi" yang berarti raga. Dengan asal kata tersebut yang bisa juga diartikan sebagai tempat meditasi yang memang tujuan utama didirikan lokasi tersebut adalah sebagai tempat beristirahat dan meditasi (Menyepi) para Sultan Cirebon beserta keluarganya. Bangunan ini dibuat oleh Pangeran Kararangen atau Pangeran Arya Carbon pada sekita tahun 1703. Nah, cagar budaya nasional ini nih masih termasuk bagian dari bahasan kita sebelumnya, yaitu Keraton Pakungwati atau sekarang yang bernama Keraton Kasepuhan. Bangunan yang paling fenomenal pada Taman Sari Sunyaragi Cirebon ini ad

Wisata Religi Masjid Agung Sang Cipta Rasa Kota Cirebon

Gambar
Naah, saat sebelumnya saya telah membahas wisata sejarah Keraton Kasepuhan Cirebon, kali ini saya akan membahas wisata religi Masjid Agung Sang Cipta Rasa di Kota Cirebon yang satu daerah dengan Keraton Kasepuhan, ya kira-kira berjarak 50 meterlah, jalan juga bisa ya kan... Masjid Agung Sang Cipta Rasa Masjid Agung Sang Cipta Rasa atau biasa yang disebut Masjid Agung nya Kota Cirebon ini merupakan masjid tertua di Cirebon. Masjid ini terletak di sebelah barat alun-alun Keraton Kasepuhan Cirebon dan dibangun sekitar tahun 1480 M. Wali Songo berperan besar terhadap pembangunan masjid ini. Sunan Gunung Jati yang bertindak sebagai ketua pembangunan masjid ini menunjuk Sultan Kalijaga sebagai arsiteknya. Nama masjid ini sendiri diambil dari kata "Sang" yang artinya keagungan, "Cipta" yang artinya dibangun, dan "Rasa" yang artinya digunakan. Pada awalnya Masjid Sang Cipta Rasa Cirebon disebut Masjid Pakungwati karena berada di dalam komplek Keraton Paku

Wisata Sejarah Keraton Kasepuhan Kota Cirebon

Gambar
Halo semuaaa... Pertama-tama, kenalin dulu saya Attoriq Felix Santosa dari Kepariwisataan Universitas Gadjah Mada, di laman ini dan laman 4 lagi kedepannya saya mau ngebahas objek-objek wisata yang ada di daerah saya nih, yaitu Kota Cirebon. Yap, Kota Cirebon itu ada di Jawa Barat, Cirebon dikenal juga dengan objek wisata sejarah dan kuliner serta batiknya yang khas. Nah sekarang, saya mau kasih tau salah satu tempat wisata sejarah yang ada di Cirebon yaitu Keraton Kasepuhan.  Lokasi Keraton Kasepuhan terletak di Jln. Keraton Kasepuhan No. 43, Kelurahan Kasepuhan, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat, Indonesia. Keraton Kasepuhan adalah Kerajaan Islam tempat para pendiri Cirebon bertahta, disinilah pusat pemerintahan Kasultanan Cirebon berdiri. Dibangun pada awal era Islam berkembang yaitu sekitar abad pertengahan 14M-15M, saat pemerintahan Pangeran Cakrabuwana, putra dari Raja Padjajaran. Dan Keraton Kasepuhan adalah keraton termegah dan paling terawat di Ci